CARA MENGATASI PRINTER EPSON L210 LAMPU INDIKATOR TINTA BERKEDIP / NYALA
Printer Epson L210 cocok untuk rumahan yang mau membuka usaha percetakan foto untuk sekala kecil, selain itu juga bisa untuk mencetak dokumen. Selain itu jg mudah dalam pengisian tinta ketika tinta sudah habis/tinggal sedikit, karena botol tinta yang terpasang asli pabrikan yg di keluarkan oleh Epson nempel di luar printer jadi dengan mudah kita mengisi/menambah tinta sehingga diminati banyak orang.
Namun bukan berarti printer ini luput dari permasalahan. Salah satu maslah yang cukup menggangu yaitu ketika lampu indikator tinta berkedip dan printer tidak bisa di gunakan untuk ngeprint dokumen apapun.
Lampu indikator tinta menyala, karena printer mendetek tinta sudah habis / tinggal sedikit. Bila tinta sudah habis/tinggal sedikit, terlebih dahulu tinta di isi ulang/tambahi. Jika tinta sudah di isi full, tetapi lampu indikator tinta tetap masih nyala karena printer tidak bisa langsung mendeteksi bahwa printer telah di isi tinta, maka dari itu perlu di reset biar cepat detek tintanya.
Untuk mengatasi printer EPSON L210 lampu indikator tinta berkedip, mereset printer dengan langkah sebagai berikut :
1. Tekan tombol reset berwarna merah/pink bergambar segitiga selama 5 detik
2. Setelah tekan selama 5 detik lepas dengan cepat tekan lagi selama 3 detik
3. Setelah tekan selama 3 detik lepas dengan cepat tanpa jeda tekan/klik 1 kali tombol rest
4. Matikan printer dan nyalakan kembali
Ketika dengan cara di atas belum berhasil, lampu indikator tinta tetap masih berkedip, maka bisa menggunakan Software Resetter Printer Epson L210.
Bagi yang belum punya Software Resetter Printer Epson L210 bisa download di sini : Download Software Resetter Printer Epson L210
Cara Resetter Printer Epson L210 menggunakan Software Resetter Printer Epson L210
Cara Resetter Printer Epson L210 menggunakan Software Resetter Printer Epson L210
Posting Komentar untuk "CARA MENGATASI PRINTER EPSON L210 LAMPU INDIKATOR TINTA BERKEDIP / NYALA"